16 Maret 2010
CESS BAND
(AnakTimika)
Inilah Profil Dari Cess Band
CESS BAND adalah salah satu band yang berasal dari daerah Provinsi Papua Kabupaten Mimika. Cess band merupakan band yang terbentuk dengan mengusung musik pop kreatif yang dikombinasikan dgn musik pop melayu tahun 80an. Bercerita tentang nama band, kami mengambil nama cess karena kata CESS merupakan kata keakraban daerah timur dan istilah panggilan sahabat . CESS = TOSS
Cess band sendiri dibentuk oleh Alpian. Selaku motor penggerak Cess Band bersama Dhieno dan Aink kemudian merekrut beberapa personil. Cess band sendiri pada awal pembetukannya hanya beranggotakan 3 orang yang terdiri atas Alpian gitar rithem dan pencipta lagu, Dinho pada gitar, Aink pada vokalis, Cess Band sendiri pada awalnya hanya memainkan musik akustik yang kemudian lagu-lagunya direkam secara live kemudian didengar oleh banyak kalangan,dan mendapat dukungan dan desakan dari banyak pihak untuk membentuk suatu group band yang lebih komplit. Atas pertimbangan tersebut maka Cess Band merekrut Aphenk pada bass, Bocha pada drum, dan Ancha pada Vocal. Cess Band sebagai band indie dibentuk pada awal tahun 2007 dengan formasi awal Alpian pada gitar rithem, Dhieno pada Gitar, Aink pada Vocal. Lagu – lagu Cess Band telah banyak didengar oleh banyak orang dalam bentuk Rekaman Live Akustik karena pada awalnya Cess Band Hanya Memainkan musik secara akustik. Seiring dengan perkembangan tersebut diatas Cess band mencoba hijrah kejakarta dengan harapan dapat membuat album sekaligus dapat masuk atau bergabung dengan salah satu label besar yang ada di Jakarta.
TUJUAN CESS BAND
Cess Band dalam berkarya mengedepankan musik dan lagu yang komersil sehingga musik yang diusung merupakan perpaduan antara musik pop modern dan musik pop melayu.
Cess Band terdiri dari beberapa personil dengan latarbelakang musik yang berbeda – beda,seperti dinho yang sudah bermusik sejak tahun 1998 dan beraliran pop rock metal,Ancha bermusik sejak tahun 2001 dengan aliran Pop Rock alternatif,Aink bermusik sejak tahun 2006 dengan aliran Pop alternartif ,Aphenk bermusik sejak tahun 2001 dengan aliran Punk,Rock Blues, Bocha bermusik sejak duduk di bangku kelas 4 SD dengan aliran Punk,Rock Blues. Dengan latar belakang musik yang berbeda tersebut, Cess Band mencoba mencari jenis musik yang dapat diterima oleh semua lapisan masyarakat. Dengan begitu Cess band mencoba menciptakan lagu sebagai hasil karya yang dapat dinikmati oleh semua lapisan masyarakat dengan tujuan utama agar dapat menjual hasil karya musik dan lagu dan dapat masuk dalam kancah musik tanah air sekaligus dapat diterima oleh salah satu label yang ada ditanah air. Sebagai bentuk keyakinan terhadap hasil karya kami, begitu besar permintaan dari masyarakat akan lagu – lagu ciptaan Cess Band agar dapat didengar dalam bentuk album yang lebih professional . Secara khusus tujuan kami bermusik dasar pertama adalah karena kami memang hobi musik, senang buat lagu, dan tujuan utamanya adalah agar bisa hidup di dunia musik. Harapan kami adalah musik kami dapat di terima di seluruh kalangan masyarakat dan dengan musik dan lagu sebagai karya cipta kami.
HARAPAN CESS BAND
Cess Band dengan musik dan lagu sebagai karya cipta seni, dapat diterima oleh semua lapisan masyarakat dan dapat menyuguhkan musik yang fariatif dengan mengusung tema Cinta sebagai landasan dalam berkarya. Cess Band dapat turut andil dalam kancah musik tanah air dengan musik dan lagunya dapat memberikan rasa senang dan bahagia bagi para menikmat musik dalam hal ini masyarakat diseluruh Indonesia. Musik dan lagu Cess Band dapat diterima oleh para penikmat musik tanah air dalam hal ini masyarakat dan dapat masuk pada salah satu Label mayor tanah air.
Cess Band dapat menembus blantika musik tanah air dan tentunya ”dengan bermusik kami bisa hidup.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar